https://bit.ly/35b6ylF

Inilah 7 Hal Kocak Namun Berfaedah yang Dilakukan Driver Ojek Online Saat Sepi Orderan

Inilah 7 Hal Kocak Namun Berfaedah yang Dilakukan Driver Ojek Online Saat Sepi Orderan
Memang menjadi seorang driver ojek online itu susah-susah gampang. Masalahnya sumber penghasilan tergantung pada orderan. Kalau kadung sepi orderan, gabutnya bukan main lamanya, sebaliknya kalau sedang ramai udah berasa seperti orang super sibuk. Ya begitulah lika-liku kehidupan driver online setiap harinya. INFO MENARIK

Masih seputar ojek online, kira-kira kalau mereka sedang sepi orderan ngapain aja ya biar tidak bosan? Rupanya para driver ini punya cara unik untuk mengisi waktu luang, mulai dari cari penghasilan lain hingga menekuni hobi. Dijamin deh melihat kelakuan mereka ini bikin salut sendiri. Berikut ulasan lengkapnya. BERITA UNIK

Ketimbang nunggu orderan lama, mending ikut audisi. TIPS KESEHARIAN



Memang yang namanya ajang pencarian bakat, hampir tiap tahun diadakannya. Dan tentu semua boleh mengikutinya baik kaya miskin dan sebagainya. Namun satu hal yang pasti, bagi mereka yang ikut harus punya sebuah talenta yang memadai, lha wong namanya saja ajang pencarian bakat. Hal itu sebenarnya juga berlaku pada  para driver ojek. Ya, lantaran punya bakat menyanyi, alhasil driver ojek ini jadi ikut Indonesia idol, dan ya memang dari saat audisi diketahui pria ini memang punya suara yang lumayan fantastis. Semangat saja bang, sekalian nunggu orderan siapa tahu jadi artis.

Jadi DJ buat disko



Percaya atau tidak, memang ada loh para driver online yang sebenarnya punya pekerjaan sebagai DJ. Misalnya beberapa waktu yang lalu, diketahui seorang driver dari perusahaan angkut online rupanya seorang DJ. Namun sayangnya nasib nahas menimpa dirinya lantaran dituduh berbuat kriminal. Terlepas dari semua itu, pastinya ada driver lain yang punya profesi yang sama dengan dirinya. Karena berprofesi sebagai DJ, jadi bingung mana yang pekerjaan sampingan dan mana yang utama. Namun yang pasti, driver ini pasti orang yang kece di mata teman-temannya.

Nobar untuk menghilangkan penat



Bagaimana lagi kadang kala namanya orderan tidak dapat ditebak. Ada yang satu hari bisa full, ada pula yang malah sepi. Oleh sebab itu kadang para driver ojek ini dibuat bosan sendiri ketika menunggu adanya pelanggan yang menggunakan jasa mereka. Agar tidak penat ya dilakukan lah nonton bareng, kan lumayan buat refreshing. Diketahui, sudah dua atau tiga kali para driver melakukan nobar, lengkap dengan segala atribut saat bertugas. Memang solid bangetnya para driver ini, nggak saat di jalan, di bioskop pun kompak.

Punya bakat jadi pembalap profesional



Namanya juga sebuah bakat, setiap orang pasti punya yang berbeda-beda. Para driver ojek pun demikian, pastinya punya bakat tersendiri yang mungkin jarang ditunjukkan. Seperti hanya salah seorang driver ojek ini, meskipun sering setiap hari naik motor ngantar pelanggan, bukan berarti membuatnya bisa kebut-kebutan. Alhasil para driver berusaha melaju dengan kecepatan senyaman bagi para pelanggan. Itu saat bekerja, rupanya saat di arena balap atau drift ada beberapa driver yang muncul insting bermotor liarnya. Mulai dari drift hingga balapan, keluar semua. Mungkin memang mantan anak motor ya, jadinya kalau disuruh menunjukkan keahliannya, jadi ditunjukkan semua. Asal jangan pas bawa pelanggan aja bang ya.

Jualan merchendise



Seperti yang diketahui kalau popularitas driver online ini memang meningkat secara tajam. Alhasil banyak bermunculan berbagai merchendise yang serupa dengan seragam mereka baik dari perusahaan resmi maupun buatan rumah. Mulai dari gantungan kunci, baju dan lain-lain. Dan pastinya salah satu dari para driver itu sendiri yang jual mercendise-merchendise asli driver online itu. Lumayan kan bisa nambah penghasilan kalau sedang sepi orderan.

Nyambi dagang bantu istri



Tidak selama penghasilan keluarga didapatkan dari uang hasil ngojek saja. Pasalnya kalau lagi benar-benar sepi, kadang untuk makan sehari-hari saja susahnya bukan main. Oleh sebab itu, kadang mala driver online ini harus memutar akal biar memenuhi segala kebutuhan. Oleh sebab itu, diputarlah akal untuk mencari tambahan uang, dan salah satu caranya adalah dengan usaha sampingan. Gak perlu repot-repot buka warung ataupun gerobak, cuma tempel tulisan barang dagangan  di punggung, alhasil akan banyak pelanggan yang melihatnya, sapa tahu minat untuk beli.

Main-main ke tetangga sebelah



Seperti yang kita ketahui kalau di Indonesia ini driver online tidak dinaungi oleh sebuah perusahaan tunggal melainkan ada beberapa. Memang namanya berbisnis pastinya harus bersaing satu sama lain. Namun demikian bukan berarti kalau harus menghilangkan hubungan baik. Seperti yang dicontohkan driver ojek ini, meskipun berbeda perusahaan, tetapi tetap saja bisa main ke perusahaan saingan. Entah itu ngatar barang atau sekedar kunjungan, tapi semua menyambutnya dengan baik.

Ya, seperti itulah beberapa kegiatan yang dilakukan oleh driver online saat menunggu orderan atau waktu lagi senggang. Ya, namanya saja manusia, jadi memang butuh refeshing ataupun cari tambahan buat menutup pengeluaran, yang penting gak aneh-aneh saja deh.

Tidak ada komentar